Tembok Dapur milik Salah Satu Warga Munggu, Bungkal Roboh diterjang Longsor
https://ponorogoseputar.blogspot.com/2020/01/tembok-dapur-milik-salah-satu-warga.html
Ponorogo - Tanah longsor terjadi di Lereng Gunung, Dukuh Sumberejo, RT 03/ RW 04, Desa Munggu, Kecamatan Bungkal pada Rabu, (15/01/2020). Longsoran tanah menimpa tembok dapur rumah hingga roboh sepanjang 6 meter milik Bonasri, Warga Desa setempat.
Mendapat laporan kejadian tersebut, Kades Munggu, Sukamto bersama Bhabinkamtimbas, Bripka Iswahyudi dan Babinsa, Serka Heri langsung mendatangi lokasi kejadian.
Selanjutnya, bersama dengan keluarga dan tetangga bergotong royong membantu mengeluarkan barang - barang yang ada di dapur untuk dipindahkan ke tempat yang lebih aman.
Sementara itu, Kapolsek Bungkal, AKP Joko Suseno, S. Sos membenarkan kejadian tersebut, pihaknya akan menerjunkan kembali anggotanya untuk membantu pembersihan tanah longsor yang akan dilaksanakan esuk hari, Kamis (16/01/2020).
"Besuk pagi anggota kami (Polsek Bungkal) akan kami kerahkan untuk bersama-sama dengan warga dan instansi lain membantu memindahkan longsoran tanah tersebut," jelasnya.
Masih menurutnya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. "Namun kerugian materiil ditaksit sekitar 7 Juta rupiah," pungkasnya (hums bungkal/hn)



